Asrinesia.com – Pandemi yang cukup lama melanda Indonesia saat ini telah banyak mempengaruhi gaya hidup dan aspek pada perkembangan perancangan arsitektur. Salah satunya terkait dengan desain bangunan hunian rumah tinggal, dimana rumah telah menjadi salah satu objek penting dalam kegiatan sehari-hari manusia terutama di masa pandemi yang memaksa orang untuk work from home. Kegiatan rutin kerja di kantor, tempat usaha, belajar di sekolah, dan aktifitas lainnya semua harus dilakukan dari rumah masing-masing.

Berkaitan dengan hal tersebut, PT Kenari Djaja Prima, yang sejak lama  memperhatikan dampak pademi  pada hunian khususnya di perkotaan bekerjasama dengan Jurusan Arsitektur Universitas Bina Nusantara (BINUS) menyelenggarakan seminar dengan zoom aplikasi yang membahas Konsep Baru – Hunian di Kota, (04/11/2020). (Read More via asrinesia)