Final Projects
Atoya Amrtha

Atoya Amrtha

2301947571
Title Apartemen SOHO dengan Pendekatan Fleksibilitas Ruang pada Unit di Jakarta Selatan
Description

Penelitian ini menjelaskan keterkaitan antara fleksibilitas dan pemaksimakan penggunaan ruang yang akan diterapkan pada apartemen SOHO di kawasan TB.Simatupang. Penelitian pada bangunan ini didasari karena adanya 2 fungsi dalam 1 unit yang merupakan hunian dan kantor. Penggabungan fungsi tersebut bisa menyebabkan masalah karena ruang gerak menjadi lebih sedikit atau terbatas karena lebih banyak barang yang ada pada satu unit. penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif yang ditinjau dari studi bangunan apartemen SOHO, studi bangunan dengan pendekatan fleksibilitas ruang, studi literatur serta pengisian kuisioner oleh 30 orang yang bekerja di unit soho. Hasil penelitian ini ialah perancangan unit apartemen SOHO dengan pendekatan fleksibilitas ruang menggunakan teori yang dikemukakan oleh Carmona (2003) yang menyatakan bahwa fleksibilitas ruang memiliki tiga aspek temporal dimension, yaitu time cycle and time management, continuity and stability, dan implemented over time. Dan pendekatan fleksibilitas ruang yang dikemukakan oleh Toekio (2000) bahwa ruang fleksibel memiliki 3 konsep, yaitu ekspansibilitas, konvertilitas, dan versatilitas.