Final Projects
Rahma Izzati

Rahma Izzati

Rahma Izzati
Title Apartemen dengan Pendekatan Interaksi Sosial di Jakarta Timur
Description Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi hubungan antara pola interaksi warga dengan ruang sosial kampung sebagai sebagai landasan dalam merancang komponen-komponen hunian vertikal berupa apartemen, yang menerapkan nilai-nilai sosial dan karakteristik bermukim masyarakat kampung. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Pengumpulan data primer dilakukan secara langsung melalui pengamatan dan wawancara di tiga lokasi kampung dan satu hunian apartemen. Analisis pola interaksi sosial dilakukan dengan teknik place-centered mapping (pemetaan berdasarkan tempat). Hasil dari penelitian ini adalah rekomendasi desain untuk perancangan komponen-komponen ruang interaksi sosial pada Apartemen di Pulo Gebang, Jakarta Timur.